Minggu, 26 Oktober 2014

Talkshow dan Temu Penulis - Baca Tulis Rilis

Assalamu'alaikum wr wb

"Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu Yang Menciptakan." QS. Al ‘Alaq

“Ikatlah ilmu dengan menuliskannya” Ali bin Abi Thalib ra

"Kalau kau bukan anak raja, dan kau bukan anak seorang ulama besar, maka jadilah penulis". Imam Al-Ghazali

“Jika kamu ingin tahu dunia maka membacalah. Jika kamu ingin dunia tahu kamu maka menulislah”. Jamil Azzaini

==========




Gaes! Sudah tahu kan kalau Hari Sumpah Pemuda juga merupakan hari lahir bahasa Indonesia?
Nah, untuk memperingatinya, pemerintah Indonesia melalui Badan Bahasa rutin menyelenggarakan Bulan Bahasa dan Sastra. Rangkaian kegiatan Bulan Bahasa dan Sastra dihelat pada Oktober setiap tahun.
Kali ini, LDK Syahid juga ingin ambil bagian dalam peringatan ini



Apa acara yang akan dilaksanakan oleh LDK Syahid? Kapan? Di mana?

InsyaAllah, LDK Syahid dengan mengambil fokus pada bidang Literasi akan mengadakan TALKSHOW & TEMU PENULIS dengan tema
"Baca Tulis Rilis. Asyiknya Jadi Penulis!"

Kapan dan di mana acaranya?
 Yah, walaupun agak telat dikit, ngelewatin waktu pelaksanaan Bulan Bahasa dan Sastra di bulan Oktober, tapi gak papa yah. Hhe.

Insya Allah TALKSHOW & TEMU PENULIS ini akan dilaksanakan pada hari
KAMIS, 6 NOVEMBER 2014 di AULA STUDENT CENTER UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

BINTANG TAMU pada TALKSHOW & TEMU PENULIS ini kece-kece banget dan bisa dibilang merupakan sosok-sosok yang mumpuni pada bidangnya.

Pertama ada Senda Irawan (@Sendrawan). Beliau adalah seorang Penulis (Buku Terbaru: Pandora Sang Penggema Jiwa), Writing Coach of Indonesia dan Pendiri FOCUZ The Writing School

Kedua ada Syamsa Hawa (@syamsa_hawa). Beliau adalah seorang Novelis dan Pemimpin Redaksi Annida

HOST pada TALKSHOW & TEMU PENULIS ini juga gak kalah keren lho! Siapa dia? Dialah Hana Izzatul Jannah (@hanaalfatih). Seorang Penulis Muda dengan buku terbarunya Setelah Senja di Surakarta.

Selain itu, dalam TALKSHOW & TEMU PENULIS ini juga akan ada PENAMPILAN SPESIAL dari TB. Ahmad Akbar Al-Qadly (@akbaralqadly) yang merupakan Juara Idola Nasyid Indonesia 2014!

Nah, menarik sekali bukan?
Yuk, segera PESAN TIKETnya! Hehehe

TICKET ORDER
- Ketik: #BacaTulisRilis (spasi) NAMA (spasi) FAK/JUR/SMT (spasi) No.HP
- Kirim ke: 08568474700 (@azfiz)

TICKET PRICE
- Early Bird (sampai 31 OKT 2014): IDR 5.000
- Normal Price (1-5 NOV 2014): IDR 8.000
- On The Spot: IDR 10.000

Kalian juga insyaAllah bisa dapet bonus-bonus berikut ini:
- Sertifikat
- Stiker
- Makanan Ringan

Pokoknya harus datang! Harus ajak temen-temennya juga yang banyak! Ikuti acaranya dari awal sampai akhir ya!

OPEN GATE dimulai pukul 08.00 WIB yaaa! Sampai ketemu di acara TALKSHOW & TEMU PENULIS bareng LDK Syahid

==========

Diselenggarakan oleh: LDK Syahid | Didukung oleh: FOCUZ The Writing School dan ANNIDA Online "Inspirasi Tak Bertepi" | Media Partner: UIN Community "Websitenya Mahasiswa & Alumni UIN Se-Indonesia" | Creative Partner: vannchaa "Visualis Dakwah"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar